Senin, 21 Januari 2013

Tekhnik Pencarian Pada Web Search Engine

Mencari informasi berdasarkan Host

Pencarian informasi dapat juga dengan menggunakan kata Host.
Contoh:
Apabila ingin mencari kata php di website php.net maka kita dapat mengetikkan kata : php host:php.net atau host:php.net php
atau ingin mencari kata php di situs-situs indonesia maka saya dapat mengetikkan di search engine: php host:.id

Simbol/karakter matematika dapat juga digabungkan dalam pencarian ini, contoh:
Akan mencari kata php tetapi bukan yang terdapat di dalam website php.net maka kita dapat mengetikkan di search engine : php -host:php.net

Mencari informasi berdasarkan type file

Ada sebagian orang mencari informasi berdasarkan type file. Contoh:
Kita ingin mencari artikel tentang php dan security dan artikel tersebut harus dalam
format pdf. Dan kita dapat mengetikkan di search engine : +php +security filetype:pdf

Mencari informasi berdasarkan judul situs

Ketik di search engine : title:php
Maka search engine akan menampilkan situs yang mengandung judul php. Sedangkan pada search engine yang tidak mengenal kata TITLE disingkat T.

Mencari informasi berdasarkan URL

Pencarian dengan cara ini akan menampilkan URL yang diminta.
Contoh : inurl:php
Maka search engine akan menampilkan semua URL yang ada kata php.
Pada google juga mengenal kata allinurl tetapi pencarian ini hanya terbatas pada subdirectory, Sedangkan sampai ke level file atau dengan kata lain inurl lebih dalam pencariannya tidah hanya terbatas pada subdirectory. Dan yang perlu di ingat tidak semua search engine mengenal karakter matematika dan Boolean.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar